Program Keahlian

Akuntansi dan Keuangan

Program Keahlian

Akuntansi

Akuntansi

Akuntansi dan Keuangan


Akuntansi (AK)

Garis besar tentang jurusan/kompetensi keahlian akuntansi yaitu kompetensi keahlian yang memberi bekal pengetahuan, ketrampilan dan sikap. Sikap yang dimaksud adalah jujur, rapi, dan kerjasama untuk bisa mengerjakan kompetensi keahlian akuntansi sehingga bekerja sesuai dengan prosedur dan mandiri.

Kompetensi keahlian akuntansi di SMK Pasundan Subang meliputi pembelajaran Akuntansi Manual dan Akutansi Komputer (MYOB). Kompetensi Keahlian Akuntansi di SMK Pasundan Subang bertujuan agar siswa dapat mengetahui Akuntansi baik untuk perusahaan jasa, perusahaan dagang, dan perusahaan manufaktur. Siswa kompetensi Keahlian Akuntansi diharapkan dapat melakukan siklus akuntansi minimal bagi dirinya sendiri dan perusahaan pada umumnya dan sekaligus mampu menerapkan sistem perpajakan di Indonesia.

Sejak tahun 2013 Jurusan Akuntansi SMK Pasundan Subang telah menerapkan Kurikulum 2013. Akuntansi merupakan salah satu kompetensi keahlian pada program studi keahlian keuangan yang memiliki standar kompetensi dan kompetensi dasar. Salah satu kompetensi keahlian yang harus dikuasai adalah mengoperasikan  Spreadsheet for Accounting dan MYOB (Mind Your Own Business) adalah software akuntansi yang berfungsi membantu bagian keuangan dalam menyusun laporan keuangan lengkap dalam pengendalian inventory, penjualan, pembelian, dan aset perusahaan.agar lebih menguasai ilmu yang telah diperoleh dari kegiatan pembelajaran, siswa jurusan akuntansi menerapkan ilmunya melalui praktik di Dunia Usaha dan Dunia Industri. Praktik yang dilakukan adalah adanya PKL selama kurang lebih 3 bulan yang wajib untuk siswa kelas XI.

Lulusan Kompetensi Keahlian Akuntansi SMK Pasundan Subang, ada yang kuliah, bekerja dan tidak sedikit yang melanjutkan kuliah sambil bekerja. Untuk Kompetensi Keahlian Akuntansi belajar mengenai Siklus Akuntansi, maka tidak ada karya yang bersifat riil atau produk nyata yang bisa di pamerkan. Tapi Laporan Keuangan merupakan produk dari jasa akuntansi

Kompetensi/materi yang di ajarkan pada Jurusan Akuntansi dan keuangan Lembaga diantaranya yaitu :

  1. Pengantar Ekonomi dan Bisnis
  2. Pengantar Administrasi Perkantoran
  3. Etika Profesi
  4. Simulasi Digital
  5. Spreadsheet
  6. Perbankan Dasar
  7. Akuntansi Dasar
  8. Akuntansi Keuangan
  9. Praktikum Akuntansi Perusahaan Jasa, Dagang dan Manufaktur
  10. Akuntansi Pemerintah
  11. Komputer Akuntansi (MYOB)
  12. Administrasi Pajak

Praktik yang dilakukan adalah adanya PKL selama kurang lebih 3 bulan yang wajib untuk siswa kelas XI, temapat PKL untuk jurusan Akuntansi diantaranya yaitu :

  1. Bank BRI Syariah cabang Subang
  2. Bank BJB Cabang Subang
  3. Bank BJB Syariah Cabang Subang
  4. Bank Mandiri Syariah Cabang Subang
  5. BPR Cabang Subang
  6. BPR Cabang Kalijati
  7. BPR Cabang Pagaden
  8. BPR Nauli Pagaden
  9. PT. FIF Cabang Subang
  10. PT. SUAI

Sedangkan profesi/bidang pekerjaan yang merupakan lulusan dari Jurusan Akuntansi dan keuangan Lembaga diantaranya yaitu :

  1. Penata Buku Muda dalam lingkup akuntansi
  2. Kasir / Teller
  3. Juru Penggajian
  4. Operator Mesin Hitung
  5. Administrasi Gudang
  6. Menyusun Laporan Keuangan
  7. DLL